Sudah Disampaikan ke Deputi Bidang Protokoler Kem

Firdaus MT  Berharap MPP Diresmikan Presiden Jokowi

Mas Irba Sulaiman

PEKANBARU - (KIBLATRIAU. COM) -- Walikota Pekanbaru DR H Firdaus ST MT berharap Mal Pelayanan Publik (MPP) di lantai dasar kantor walikota  diresmikan langsung oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).

Kepala Bagian Hubungan Masyarakat Sekretariat Daerah Kota Pekanbaru Mas Irba Sulaiman menyebutkan, usulan peresmian MPP oleh Presiden Jokowi itu sudah disampaikan Pemerintah Kota ke Deputi Bidang Protokoler Kementerian Sekretariat Negara (Mensesneg).

"Usulan tersebut disampaikan langsung oleh pak Sekda dan Asisten I dalam kunjungan kerja ke Jakarta baru-baru ini," ujar Irba,, Kamis (14/2/2019).

Keinginan walikota tersebut, kata Irba, mengingat Presiden Jokowi akan ada kunjungan kerja ke Pekanbaru dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Damkar, Satpol PP dan Linmas tingkat Nasional tahun 2019 pada Maret mendatang.

"Mana tau pak Presiden berkenan, bersedia, maka kita tawarkan. Karena pelayanan publik ini kan memang program presiden," ujar mantan Kabag Ekonomi Setdako Pekanbaru ini.

Saat ini, sambung Irba, Pemerintah Kota melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) masih terus mematangkan berbagai persiapan jelang dilakukannya peresmian MPP.

"Untuk persiapan terus dimatangkan. Berbagai kekurangan yang masih terdapat, itu dilengkapi instansi terkait," tutup Irba.  (Dl/Hen)


Berita Lainnya...

Tulis Komentar